Mengobati sakit disentri secara tradisional
Yang disebut penyakit disentri adalah berak cair dan berdarah, hal ini disebabkan karena kuman atau bakteri, dan bisa juga disebabkan keracunan makanan.
Karena penyakit ini bisa menular, maka seseorang apabila terkena penyakit ini diharapkan bisa lebih waspada dan berhati hati di dalam menjaga kebersihan agar tidak menular terhadap orang lain. Contohnya seperti misalnya setelah BAB atau BAK , bersihkan closet dengan menggunakan cairan-cairan pembunuh kuman yang banyak dijual di pasaran. Adapun ramuan tradisional penyakit disentri sebagai berikut:
1. Buah sawo yang masih muda di kupas kulitnya, dicuci bersih dan diparut, kemudian dituangi air mendidih sebagaimana membuat minuman the cenceman, parutan sawo dengan air mendidih dicampur dan diaduk-aduk dengan sendok, diamkan kemudian disaring dan diminum.
2. Daun jambu klutuk yang sedang, tidak terlalu muda atau terlalu tua direbus dengan air sampai mendidih. Air tersebut dapat diminum setiap pagi dan sore sebelum tidur
daun jambu klutuk
sawo
Yang paling mudah lagi untuk menyembuhkan penyakit disentri, makanlah buah salak yang masih muda atau daun jambu klutuk yang masih muda, dimakan begitu saja.
salak
0 komentar:
Post a Comment